Rabu, 20 Juli 2011

Lubang Galian PAM Amblas, Truk Tangki Terperosok

SEMPER BARAT-Truk pengangkut air bersih terperosok di lubang galian milik PT Aetra di Jalan Tipar Cakung, Semper Barat, Cilincing Jakarta Utara. Selama dua jam truk tersebut sulit untuk keluar dari lubang, akibatnya jalan di kawasan itu menjadi macet total. Kemacetan diperparah oleh Metromini T4i Jurusan Tg Priok-Pulogadung patah As disamping truk pengangkut air, praktis dua jalur jalan tertutup dan tak bisa dialalui kendaraan.

"Gara-gara lubang galian milik PT Aetra mas! yang habis membongkar hanya ditutup pakai tanah lumpur bukan diaspal kembali" ujar Herman 38, warga Jalan Tipar Cakung, Cilincing Jakarta Utara. Hal senada disampaikan Umar 38, pengendara sepeda motor yang terjebak macet di jalan tersebut, ia meminta kepada pihak instansi terkait untuk melakukan perbaikan jalan yang ditambal dengan tanah liat itu. Sebab kalau dibiarkan akan membahayakan pengguna jalan.

Meski beberapa petugas kepolisian berusaha untuk mengangkat truk yang terperosok ini dengan mobil derek,namun setelah air yang ada didalam truk tangki dibuang barulah kendaraan bisa terangkat.

"Dengan mobil derekpun tak bisa terangkat, barulah air yang didalam truk tangki dibuang, truk itu bisa diangkat dengan mobil derek" ujar Bripka Sutikno petugas Lalulintas Polsek Cilincing. Kedua kendaraan truk tangki air bersih dan metromini kemudian diamankan petugas barulah kondisi lalulintas kembali lancar. Baik petugas dan masyarakat sekitar meminta kepada pihak instansi terkait agar jalan Tipar Cakung yang beberapa waktu lalu digali untuk pemasangan pipa air bersih ini diperbaiki seperti semula. Karena banyak lubang-lubang galian di jalan itu hanya ditutup dengan lumpur dan tanah yang sewaktu-waktu bisa mencelakaan kendaraan. (Bian)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar